Siswa di Cianjur Dilarang Bawa Lato-lato ke Sekolah, Ini Alasannya

Lato-lato
Mainan Lato-lato. (Foto: Medcom).

JABARNEWS | CIANJUR – Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Cianjur melarang siswa membawa mainan lato-lato ke sekolah.

Hal tersebut dikarenakan berbahaya dan suaranya mengganggu konsentrasi siswa dalam belajar.

Baca Juga:  Setwan DPRD Jabar: Posko Pemprov Wujud Kepedulian Pemerintah Terhadap Korban Gempa Cianjur

Kepala Disdikpora Kabupaten Cianjur Akib Ibrahi mengatakan, pihaknya tidak melarang adanya permainan lato-lato namun tidak dipakai atau dimainkan di lingkungan sekolah.

“Lato-lato menimbulkan suara yang mengganggu jika dimainkan terutama di lingkungan sekolah akan mengganggu konsentrasi siswa yang sedang menjalani proses belajar mengajar, sehingga dilarang dibawa ke sekolah,” kata Akib di Cianjur, Jumat (13/1/2023).

Baca Juga:  Cek Waktunya! Ada Penutupan 23 Ruas Jalan di Kota Bandung

Larangan permainan tersebut dibawa ke sekolah, ungkap dia, karena di beberapa daerah mengakibatkan pemainnya terluka, mulai dari mata yang terkena pecahan bola lato-lato hingga bibir yang robek akibat terpukul saat memainkannya.

Baca Juga:  Resmikan Tiga Proyek di Cianjur, Ridwan Kamil Bilang Begini