Pencari Kayu Manis Asal Madina Ditemukan Tewas dalam Hutan

Kayu Manis
Tim SAR Madina evakuasi jasad korban dari dalam hutan. (Foto: Istimewa).

JABARNEWS I MANDAILING NATAL – Seorang pencari kayu manis bernama Fakhruddin (58) warga Lingkungan 2, Kelurahan Tanobato, Kecamatan. Panyabungan Selatan, Kabupaten Mandailing Natal (Madina) ditemukan kondisi meninggal dunia di dalam hutan.

Baca Juga:  Tenaga Honorer Dihapus, Pemkot Bandung  akan Tetap Taat Azas 

Koordinator Unit Siaga SAR Madina Muhammad Rizal Rangkuti mengatakan, korban ditemukan warga dalam kondisi sudah membusuk dalam hutan yang tidak jauh dari rumah korban.

Baca Juga:  Keren, 3.668 Pesilat se-Jabar Catat Rekor Muri

“Jasad korban ditemukan warga saat mencari kayu manis di hutan,” ujarnya, Senin (30/1/2023).

Dijelaskannya, korban sebelumnya dilaporkan hilang beberapa waktu lalu saat mencari kayu manis bersama beberapa rekannya dalam hutan. Saat rekannya kembali ke rumah, korban tidak kunjung pulang sehingga dilaporkan k epos SAR Madina.

Baca Juga:  Lokasi SIM Keliling Purwakarta Hari Ini Rabu 7 September 2022