Wah! Indonesia Masuk 10 Negara dengan Tubuh Terpendek di Dunia

Stunting
Ilustrasi stunting. (Foto: BBC).

JABARNEWS | BANDUNG – Indoneia masuk ke dalam jajaran sepuluh negara berperingkat terbawah dengan tinggi tubuh rata-rata usia dewasa terpendek di dunia.

Hal tersebut diketahui berdasarkan data dari Organisasi independen World Population Review (WPR).

Baca Juga:  Sosok Mayat Pria Tanpa Identitas Ditemukan Mengapung di Sungai Belumai

Dalam laman resmi WPR, Indonesia masuk urutan ke-182 dari 199 negara yang disurvei di dunia. Berdasarkan hasil survei tinggi badan di Indonesia berkisar 166 cm.

Indonesia berada di kelompok sepuluh negara dengan tubuh terpendek bersama Bolivia 168 cm, Philipina 165 cm, Vietnam 168 cm, Kamboja 165 cm, Nepal 164 cm, Ekuador 167 cm, Sri Lanka 168 cm, Nigeria 170 cm, dan Peru 166 cm.

Baca Juga:  Polres Sergai Grebek Lokasi Judi Tembak Ikan, Begini Katanya

Laman tersebut juga menempatkan sepuluh negara dengan tinggi badan orang dewasa di atas rata-rata, di antaranya Belanda dan Montenegro berkisar 183 cm, Denmark 181 cm, Norwegia, Jerman, Kroasia, dan Serbia 180 cm.

Baca Juga:  Inilah Sembilan Nama Pendaftar Calon Rektor Unpad