Layanan Daur Ulang Sampah Octopus Kini Hadir di Depok, Bogor dan Bekasi

Chief Marketing Officer dan Co-Founder Octopus Indonesia, Hamish Daud (kiri), Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Provinsi Jawa Barat, Dewi Sartika (kiri kedua), dan Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Jawa Barat, Prima Mayaningtyas (kanan kedua) serta ChiefExecutive Officer dan Co-Founder Octopus Indonesia (paling kanan) Moehammad Ichsan */Octopos/

JABARNEWS | BANDUNG – Octopus, perusahaan teknologi daur ulang sampah kini hadir di Depok, Bekasi dan Bogor.

Sebelumnya, Octopus hanya melayani di Kota Bandung, Kabupaten Bandung Barat dan Kota Cimahi. Namun, kini layanan daur ulang sampah tersebut hadir di 3 kabupaten dan kota.

Baca Juga:  56.113 Petugas Adhoc KPU dan Bawaslu di Kota Depok Terlindungi BPJS Ketenagakerjaan

Chief Executive Officer dan Co-Founder Octopus Indonesia, Moehammad Ichsan mengatakan, dengan hadirnya Octopus di Bogor, Depok dan Bekasi diharapkan bisa mengedukasi masyarakat agar mulai menerapkan gaya hidup memilih sampah, dan mendaur ulang sampah rumah tangga dengan mudah. Salah satunya dengan menggunakan aplikasi Octopus.

Baca Juga:  Heboh Soal Pemalsuan Dokumen Pemohon Paspor, Begini Penjelasan Kantor Imigrasi Bogor

“Kami sangat bangga dengan menjadi mitra strategis Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat untuk memberikan kontribusi positif bagi masyarakat. Kami juga terus memastikan kualitas sampah yang kami terima selalu terjaga dengan baik. Sehingga mudah untuk dikelola dan didaur ulang,” kata Moehammad Ichsan, Bandung, Kamis 23 Februari 2023.

Baca Juga:  Ratusan Warga Periksa Kesehatan Gratis Di Rail Clinic