Diterjang Angin Puting Beliung, Puluhan Warung di Ujung Purwakarta Porak Poranda

Angin Puting Beliung di Purwakarta
Kondisi salah satu warung di objek wisata Parang Gombong, Desa Kutamanah, Kecamatan Sukasari, Kabupaten Purwakarta. (Foto: Dok. Pokdarwis).

JABARNEWS | PURWAKARTA – Puluhan warung lesehan di objek wisata Parang Gombong, Desa Kutamanah, Kecamatan Sukasari, Kabupaten Purwakarta porak poranda akibat diterjang angin puting beliung pada Senin, 20 Maret 2023 Sore.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Purwakarta, Juddy Herdiana, peristiwa itu terjadi sekira pukul 16.00 WIB.

Baca Juga:  Belajar Sambil Bermain, Aksi Pemadam Kebakaran Cilik di Purwakarta Bikin Gemas

“Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun dari total 38 warung lesehan ikan bakar yang berlokasi di pinggir Waduk Jatiluhur itu terdampak angin puting beliung. Selain itu, ada dua rumah tinggal yang juga tersapu angin kencang disertai hujan,” ucap Juddy, saat dihubungi melalui WhatsApp selulernya, pada Senin, 20 Maret 2023, petang.

Baca Juga:  Penghulu Di Purwakarta Meninggal Mendadak Saat Ijab Qobul

Ia menyebut, total kerugian belum dapat Dikalkulasikan, karena kondisi dan situasi belum memunhkinkan untuk melakukan penghitungan.

“Baru pendataan awal, saat ini dilokasi kejadian mati listrik jadi belum bisa maksimal. Kondisi saat ini di lokasi gelap gulita, aliran listrik terputus. Warga yang tinggal di lokasi kejadian kami ungsikan terlebih dahulu ke daerah terdekat yang ada aliran listriknya,” Singkat Juddy.

Baca Juga:  Segera Singkirkan Dari Rumah! Tiga Barang Ini Dipercaya Bisa Bikin Sial