Gudang Narkoba di Bekasi Digrebek Polisi, Ada Barang Bukti hingga 3 Truk

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko. (foto: istimewa)

JABARNEWS │ JAKARTA – Sebuah gudang yang berlokasi di wilayah Bekasi, Jawa Barat digrebek tim Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Metro Jaya. Gudang itu disebut-sebut sebagai tempat penyimpanan narkoba.

Baca Juga:  Menaker Ida Kutuk Keras Kasus Pelecehan Karyawati Perusahaan di Bekasi

Dalam penggrebekan yang dilakukan pada Jumat (7/4/2023) tersebut, polisi menyita barang bukti sebanyak 3 truk. Kabar penggrebekan tersebut dibenarkan Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko.

Baca Juga:  Lokasi SIM Keliling Purwakarta Hari Ini Kamis 29 Desember 2022

“Benar (soal) adanya pengungkapan tersebut di wilayah Kota Bekasi,” kata Trunoyudo saat dikonfirmasi wartawan pada Jumat (7/4/2023).

Namun demikian, Trunoyudo belum merinci persoalan penggrebekan tersebut. Namun Trunoyudo tak membantah adanya penyitaan barang bukti sebanyak tiga truk.

Baca Juga:  Tingkatkan Sinergitas dengan Wartawan Jelang Tahun Politik, Polres Purwakarta Lakukan Ini

“Barang bukti yang diangkut oleh Direktorat Reserse Narkoba sebanyak tiga truk,” tegas Trunoyudo.