Uu Ruzhanul Ulum Bakal Benahi Sempadan Sungai di Kota Tasikmalaya

Uu Ruzhanul Ulum
Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum. (Foto: Istimewa).

JABARNEWS | TASIKMALAYA – Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum mengatakan bahwa pihaknya dan Pemerintah Kota Tasikmalaya telah sepakat untuk membenahi Sempadan Sungai di daerah tersebut.

Hal tersebut dikatakannya setelah Uu Ruzhanul Ulum melakukan peninjauan ke sejumlah lokasi sempadan sungai di Kota Tasikmalaya, Senin (10/4/2023).

Baca Juga:  Waduh! Aksi Pesta Miras Anak Remaja di Kota Tasikmalaya Tinggi, Masyarakat Resah

Peninjauan tersebut terkait kendala sejumlah saluran air dan sungai karena sulit mendapatkan akses untuk pembersihan.

“Atas arahan pak gubernur, saya menindaklanjuti terkait persoalan yang ada di Kota Tasikmalaya. Dari pertemuan dan peninjauan tadi, ada sebuah kesepakatan bersama Pemkot Tasikmalaya,” kata Uu Ruzhanul Ulum.

Baca Juga:  Kerap Alami Perih Disekitaran Perut? Kenali Gejala GERD Ini

Dia menjelaskan, kesepakatan tersebut untuk memudahkan pemeliharaan saluran agar tidak terjadi banjir. Terutama terkait sedimentasi dan sampah yang berpotensi menyumbat saluran.

Baca Juga:  Qoala Plus Berikan Kemudahan Akses Asuransi Digital bagi Masyarakat di Jawa Barat, Cek Disini