Kejar Imunisasi Polio, Petugas Dinkes Garut Datangi Rumah Warga

Imunisasi Polio
Ilustrasi imunisasi polio. (Foto: Shutterstock).

JABARNEWS | GARUT – Tim vaksinasi Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Garut mendatangi langsung rumah warga untuk memberikan layanan imunisasi polio kepada anak-anak balita.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinkes Kabupaten Garut Asep Surahman mengatakan, hal tersebut dalam rangka mewujudkan anak sehat dan terhindar dari penyakit polio.

Baca Juga:  Pelamar Petugas KPPS Pemilu 2024 Capai 61.566, KPU Garut Beberkan Hal Ini

“Strategi kebijakan ada ‘door to door’ bagi anak yang enggak datang ke Pos PIN,” kata Asep di Garut, Senin (11/4/2023).

Baca Juga:  Belum dapat Undangan Makan dari Presiden Jokowi, AHY Fokus Menangkan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024

Dia menuturkan, tim kesehatan telah disebar untuk melakukan vaksinasi yang digelar secara terbuka di Pos PIN sekitar lingkungan masyarakat, maupun di puskesmas.

Baca Juga:  Kecelakaan Maut Cipali KM 78, Polisi: Semua Korban Merupakan Penumpang Travel

Selain membuka Pos PIN di tengah masyarakat, lanjut Asep, petugas kesehatan juga mendatangi langsung rumah warga yang tercatat memiliki anak untuk mendapatkan imunisasi polio.