Partai Gerindra Serdang Bedagai Siapkan 45 Bacaleg pada Pemilu 2024

Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Serdang Bedagai. (Foto: Ahmad/Jabarnews)

JABARNEWS I SERDANG BEDAGAI – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Serdang Bedagai sudah menerima sebanyak 45 orang bakal calon legislatif (Bacaleg) yang akan mengikuti Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.

Baca Juga:  Ternyata Dinas PUTR Serdang Bedagai Tidak Pernah Bangun Jembatan, Cuma Swadaya Masyarakat!

Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Serdang Bedagai, Budi mengatakan, sebanyak 45 Bacaleg yang mendaftarkan diri ikut bertarung pada Pemilu 2024 mendatang telah memenuhi syarat yang ada.

“Sore ini 45 Bacaleg yang mendaftar akan di laporkan ke DPD dan DPP, ” ujarnya, Rabu (10/5/2023).

Baca Juga:  Dramatis! Tim SAR Medan Evakuasi Sopir Pick Up Masuk Jurang di Toba

Dia mengatakan, Bacaleg yang telah mendaftarkan diri dan diajukan ke DPP, mereka tersebar pada 5 daerah pemilihan (Dapil) yang ada di Kabupaten Serdang Bedagai.

Baca Juga:  Disebut Capres 2024 Paling Tajir di Pilpres 2024, Segini Utang Prabowo Subianto

“Jumlah bacaleg tersebut sesuai jumlah kursi yang ada di DPRD Kabupaten Serdang Bedagai yang tersebar di 5 dapil yang ada, ” ungkap Budi.