Pamer Mesin Pengolahan Sampah, Bupati Dadang Supriatna; Dua Tahun Lagi Bandung Tak Perlu TPA

Bupati Bandung Dadang Supriatna
Bupati Bandung Dadang Supriatna. (foto: Instagram)

JABARNEWS │ BANDUNG – Bupati Bandung, Dadang Supriatna mengenalkan mesin pengeloaan sampah yang diberinama Tempat Pengolahan Sampah Reduce Reuce Recycle (TPS3R).

Dengan keberadaan TPS3R ini, Bupati Dadang Supriatna mengaku optimis dua tahun lagi Kabupaten Bandung tak perlu lagi Tempat Pembuangan Akhir (TPA) seperti yang saat ini banyak digunakan.

Baca Juga:  Reses di Kecamatan Ciparay, Thoriqoh Nashrullah Fitriyah Menerima Banyak Aspirasi dan Keluhan

“Saya optimis dua tahun ke depan Pemerintah Kabupaten Bandung tidak perlu lagi Tempat Pembuangan Akhir (TPA) sampah,” ucap Bupati Dadang Supriatna.

Baca Juga:  BMKG, Prakiraan Cuaca di Bandung Raya Jumat 24 Maret 2023

Menurut Bupati Dadang Supriatna, ke depan desa-desa di Kabupaten Bandung sudah tidak perlu lagi TPA. Salah satunya seperti Desa Cangkuang Wetan Dayeuhkolot.

Baca Juga:  Ini Kata Pj Wali Kota Bandung A. Koswara Soal Penahanan Ema Sumarna oleh KPK

“Keberadaan mesin pengelolaan sampah, seperti TPS3R di Desa Cangkuang Wetan Dayeuhkolot yang kemarin telah diresmikan menjadi pertanda jika kita sudah tidak tergantung lagi pada keberadaan TPA,” tandasnya.