Ema Sumarna Sebut PAD Kota Bandung Tembus Lebih dari Rp2 Triliun

Ema Sumarna
Plh Wali Kota Bandung Ema Sumarna. (Foto: Istimewa).

JABARNEWS | BANDUNG – Pendapatan asli daerah (PAD) Kota Bandung tahun 2022 berhasil tembus Rp2,183 triliun.

Plh Wali Kota Bandung Ema Sumarna mengatakan bahwa jumlah tersebut sekitar 89 persen dari target tahun ini.

Baca Juga:  Bambang Tirtoyuliono: Angka Kemiskinan di Kota Bandung Tinggal 330 Ribu KK

“Di tahun 2022 capaian pajak daerah Kota Bandung saya pikir sudah menghadirkan angka yang sangat baik yakni Rp2,183 triliun. Walaupun capaiannya dari target itu 89 persen,” kata Ema di Balai Kota Bandung, Kamis (6/7/2023).

Baca Juga:  Yana Mulyana Bilang Penyelenggara dan Peserta Vaksinasi Adalah Pahlawan, Ini Alasannya

Dia optimis pendapatan masih terus bertambah. Apalagi pada tahun 2023 ini, ada sejumlah rangkaian libur panjang sekolah dan cuti bersama.

Baca Juga:  Ridwan Kamil Sebut Pendatang Baru Pasca Lebaran di Jabar Terus Menurun

Hal itu, lanjut Ema, memberi peluang bagi Kota Bandung kedatangan wisatawan.