Cegah Krisis Air dan Pangan, Bupati Cirebon Kembali Dorong Regenerasi Petani

Bupati Cirebon, Drs. H. Imron saat mendampingi Wakil Gubernur Jawa Barat, H. Uu Ruzhanul Ulum. (Foto : Abdul Rohman/Jabarnews)

JABARNEWS I CIREBON – Bupati Cirebon, Drs. H. Imron mengharapkan, regenerasi petani di Kabupaten Cirebon bisa berjalan untuk menjaga produktivitas pertanian serta mencegah terjadinya krisis pangan.

Hal tersebut disampaikan saat mendampingi Wakil Gubernur Jawa Barat, H. Uu Ruzhanul Ulum, S.E dalam acara Climate Smart Agriculture Strategic Irrigation Modernization and Urgent Rehabilitation Project Farmer’s Field Day CSA Simurp Scaling Up Balai Penyuluhan Pertanian di Desa Pasuruan, Kecamatan Pabedilan, Kabupaten Cirebon.

Baca Juga:  Tuntaskan Gardu Induk Baru di Kawasan Industri Cirebon, PLN Dukung Penuh Pengembangan Perekonomian Daerah

Imron menyebutkan, sebagian besar petani di Kabupaten Cirebon kini mulai meninggalkan pekerjaannya. Hal tersebut terjadi, karena sektor pertanian tidak lagi menjanjikan bagi para pelakunya.

Baca Juga:  Kenaikan Komoditas Pangan di 3 Daerah di Jawa Barat Ini Dinilai Ridwan Kamil Tidak Wajar

“Sebaliknya, pertanian menjadi salah satu sektor yang bertahan dalam kondisi apapun, termasuk saat pandemi Covid-19, “katanya. Selasa (08/08/2023)

Selain itu, Imron juga meminta kepada pemerintah pusat maupun pemerintah provinsi, untuk memperbaiki tata kelola air bagi lahan pertanian di Kabupaten Cirebon.

Baca Juga:  Bey Machmudin Siap Berantas Peredaran Barang Ilegal di Jabar