JABARNEWS | BANDUNG – Kereta kencana Ki Jaga Rasa yang disimpan di rumah anggota DPR RI Dedi Mulyadi kembali dipercaya untuk membawa bendera sang saka merah putih pada peringatan HUT ke-78 RI di istana negara, Jakarta.
Dedi mengatakan bahwa kalau kegiatan Ki Jaga Rasa ke istana negara itu rutin digelar setiap Agustus menjelang hari kemerdekaan. Bertugas pada momentum peringatan HUT RI.
“Ini sebuah kebanggaan dan kehormatan bagi saya kepada Presiden Jokowi yang setiap tahun memberikan tugas mulia pada Ki Jaga Rasa,” kata Dedi, di Subang, Jumat (11/8/2023).
Pada tahun ini, lanjut Dedi, kereta kencana Ki Jaga Rasa sudah keempat kalinya digunakan negara untuk membawa duplikat bendera pusaka saat kirab upacara hari kemerdekaan, dari Monas ke istana negara.
Ki Jaga Rasa selama ini disimpan di Bale Pamanah Rasa, Lembur Pakuan, Desa Sukasari, Kecamatan Dawuan, Kabupaten Subang yang merupakan kediaman Dedi Mulyadi.