Jelang HUT Lantas ke-68, Polres Purwakarta Gelar Donor Darah

Donor Darah
Kegiatan donor darah di Aula Sarja Arya Rancana, Mapolres Purwakarta. (Foto: Dok. Humas Polres Purwakarta).

JABARNEWS | PURWAKARTA – ​Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Korps Lalu Lintas yang ke 68, Polres Purwakarta, Polda Jawa Barat menggelar kegiatan donor darah, pada Jumat, 15 September 2023.

Kegiatan donor darah yang digelar di Aula Sarja Arya Rancana itu di pimpin langsung oleh Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain dan di ikuti personel Polres Purwakarta serta anggota Bhayangkari.

Baca Juga:  Selama Anne Ratna Mustika Jabat Bupati, Kabupaten Purwakarta Sabet 273 Penghargaan

Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain mengatakan darah yang di dapat pada kegiatan donor darah ini di harapkan dapat bermanfaat, terutama untuk memenuhi kebutuhan darah di PMI Kabupaten Purwakarta.

Baca Juga:  Taopik, Santri Penderita Tumor Ganas di Purwakarta Butuh Bantuan

Selain itu, lanjut dia, kegiatan ini juga merupakan wujud kepedulian sosial serta komitmen Polri untuk selalu terus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

“Donor darah ini merupakan wujud nyata kepedulian keluarga besar Polres Purwakarta terhadap masyarakat yang membutuhkan darah. Semoga apa yang kami lakukan ini akan bermanfaat bagi masyarakat, terutama yang membutuhkan transfusi darah,” kata pria yang akrab disapa Edwar itu, pada Jumat, 15 September 2023.

Baca Juga:  Sindikat Pengedar Upal Dibekuk Polresta Cirebon