Longsor di Jembatan Cigudig, Akses Lalu Lintas Bogor-Puncak-Sukabumi Terhambat

Jalur alternatif Cianjur-Jonggol terputus akibat longsor
Ilustrasi bencana longsor. (foto: istimewa)

JABARNEWS │ BOGOR – Sebuah bencana longsor terjadi tepat di bawah Jembatan Cigudig, Jalan Raya Wangun, Tajur, Kota Bogor, Jawa Barat. Tembok penahan tanah atau turap di bawah jembatan tersebut longsor setelah mengalami pengikisan.

Diketahui, jembatan Cigudig ini merupakan akses utama untuk perjalanan antara Bogor-Puncak-Sukabumi bagi kendaraan non-tol. Akibat longsor kali ini, kendaraan yang melintasi jalur tersebut mengalami hambatan.

Baca Juga:  Pelajar Dibacok Gerombolan Bermotor, Kini Kondisinya Membaik Usai Dapat Lima Jahitan

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor menyebut telah berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan (Dishub) dan Satuan Polisi Lalu Lintas (Satlantas) untuk menutup sebagian jalan di sekitar area tersebut.

Baca Juga:  Lokasi SIM Keliling Kota Bandung Hari Ini Jumat 28 Oktober 2022

Tindakan ini diambil untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya longsor susulan. Longsor ini mengakibatkan tumpukan tanah setinggi sekitar 7 meter dan lebar 8 meter menutupi aliran Kali Cibalok. Kejadian longsor ini terjadi di perbatasan antara Kelurahan Sindangsari dan Kelurahan Muarasari.

Baca Juga:  Konsultasi Hukum Gratis dengan Kang PeNa di Kejari Purwakarta

“Tanah longsor setinggi kurang lebih 7 meter dan lebar 8 meter ini terjadi pada Jembatan Cigudig aliran Kali Cibalok. Akibatnya puing-puing longsoran sebagian menutupi aliran Kali Cibalok,” tulis @bpbd.kotabogor dalam akun Instagramnya, Sabtu (14/10/2023).