Erick Thohir Bilang Begini Usai Timnas Indonesia U-17 Tahan Imbang Ekuador

PSSI
Ketua Umum PSSI Erick Thohir. (Foto: PSSI).

JABARNEWS | BANDUNG – Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengapresiasi perjuangan Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-17 saat menahan imbang Timnas Ekuador U-17 pada laga perdana Piala Dunia U-17 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jumat (10/11/2023) malam.

Baca Juga:  Dapat Penghargaan dari MUI, Erick Thohir Akan Wakafkan Hidupnya untuk Rakyat

Menurut Erick, semangat Hari Pahlawan yang tepat jatuh hari ini di Kota Surabaya menjadi inspirasi Arkhan Kaka dan kawan-kawan untuk mencetak sejarah.

“Alhamdulillah tepat di Hari Pahlawan dan stadion yang memakai nama Bung Tomo, anak-anak menunjukkan semangat tak mau kalah. Hari bersejarah ini Alhamdulillah kita meraih hasil yang bersejarah bagi sepak bola Indonesia yang merebut poin pertamanya di piala dunia,” kata Erick sesuai pertandingan.

Baca Juga:  The Power Of Netizen, Begini Nasib Shin Tae Yong Setelah Bawa Timnas Indonesia Lolos Piala Asia

Dia menilai dukungan para pendukung timnas, termasuk Presiden Joko Widodo yang hadir langsung mampu membakar semangat pemain timnas U-17.

Hal tersebut, lanjut Erick merupakan kebanggaan karena timnas mampu tampil baik di laga yang disorot dan disaksikan tokoh sepak bola dunia.

Baca Juga:  Karena Ini, Bima Sakti Optimistis Timnas Indonesia U-17 Bisa Lolos ke Babak 16 Besar Piala Dunia