Jelang Distribusi Logistik Pemilu 2024 di Tingkat PPK, Panwascam Pagaden Gelar Pres Rilis

Panwascam Pagaden
Panwascam Pagaden menggelar pers rilis jelang distibusi logistik pemilu ke tingkat kecamatan. (foto: istimewa)

JABARNEWS │ SUBANG – Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Pagaden Kabupaten Subang mengundang media dalam sebuah acara pres rilis. Acara tersebut bertujuan untuk menyampaikan kesiapan mereka dalam mengawasi distribusi logistik pemilu yang direncanakan akan tiba di Kantor Panitia Pemungutan Suara (PPK) dalam waktu dekat.

Baca Juga:  Oded Bagikan Ribuan Anak Ayam Cegah Ketergantungan Gawai

Acara yang berlangsung pada Senin (29/1/2024) di kantor Panwascam Pagaden itu langsung dihadiri Ketua Panwascam Pagaden, Edi Sopian.

Dalam keterangannya, Edi menegaskan pentingnya pengawasan tahapan pengadaan dan distribusi logistik pemilu tahun 2024.

Baca Juga:  Pertemuan Prabowo dan Cak Imin Bahas Simulasi Pasangan Capres 2024, Ini Kata Dasco

“Panwascam Pagaden akan terus memonitor pendistribusian logistik guna memastikan kelengkapan pemilu yang tepat waktu dan jumlah, sesuai dengan kebutuhan untuk pemungutan suara yang akan berlangsung pada tanggal 14 Februari 2024,” tegasnya.

Baca Juga:  Pemilu 2024, PPP Optimis Bisa Mengulang Sukses Pemilihan Umum 2014

Di kesempatan tersebut, Edi juga menyatakan kesiapan Panwascam Pagaden untuk melakukan pengawasan melekat (Waskat) terhadap kedatangan logistik dari Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Subang yang direncanakan akan tiba dalam waktu dekat.