Dikritik Ma’ruf Amin Soal Salah Tangkap Kasus Pegi Setiawan, Polri Bilang Begini

Karikatur, Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin, Wapres. (Dodi/Jabarnews)

JABARNEWS | BANDUNG – Wakil Presiden Ma’ruf Amin mengkritik insiden salah tangkap seperti dialami dalam kasus Pegi Setiawan.

Kritik yang disampaikan Ma’ruf Amin pada Selasa (9/7/2024) itu meminta kasus salah tangkap tidak terjadi lagi di kemudian hari.

Baca Juga:  Inilah Cara Mencairkan Dana Kartu Prakerja Rp 2,4 Juta Lewat ATM

“Saya kira kita harapkan ke depan tidak terjadi lagi. Jadi kalau menangkap betul-betul firm (kuat) dan memang buktinya cukup,” kata Ma’ruf Amin.

Baca Juga:  Tegas! Ma'ruf Amin Tak Setuju Soal Childfree: Dunia Ini Siapa yang Lanjutkan?

Dia menyatakan setuju agar pencarian tersangka lain dilanjutkan apabila kasus pembunuhan Vina dan kekasihnya, Rizky, di Cirebon pada 2016, belum tuntas.

Baca Juga:  Bermain Sambil Liburan Di Tempat Wisata Perkebunan Teh Margawindu Sumedang

Adapun terkait salah tangkap Pegi Setiawan yang berujung pada pembebasan melalui praperadilan, Wapres memandang hal itu kemungkinan karena kurang ketelitian.