West Java Women Empowerment, Herman Suryatman Dorong Perempuan Jabar Berdaya dan Mandiri

Sekda Jabar
Sekda Jabar Herman Suryatman menghadiri acara West Java Women Empowerment (WJWE) CAANG dengan tema "Peningkatan Pemberdayaan Ekonomi Perempuan Melalui Sekolah Perempuan Jawa Barat dengan Strategi Kolaborasi Multipihak" di Fave Hotel Braga, Kota Bandung, Rabu (11/9/2024). (Foto: Biro Adpim Jabar).

JABARNEWS | BANDUNG – Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman berharap perempuan di Jabar dapat meningkatkan kemampuannya melalui pelatihan soft skill melalui program West Java Women Empowerment (WJWE).

Hal itu disampaikan Herman saat memberikan arahan dalam acara WJWE CAANG dengan tema “Peningkatan Pemberdayaan Ekonomi Perempuan Melalui Sekolah Perempuan Jawa Barat dengan Strategi Kolaborasi Multipihak” di Fave Hotel Braga, Kota Bandung, Rabu (11/9/2024).

Baca Juga:  Herman Suryatman: Konsorsium Pendidikan Siapkan Strategi Cetak SDM Unggul

Di hadapan peserta yang hadir mengikuti program WJWE, Herman berpesan agar perempuan Jawa Barat mempunyai kualitas yang kompeten dalam mendongkrak perekonomian kaum perempuan.

Baca Juga:  Soal Pembersihan Sampah di Kawasan Jembatan BBS, Herman Suryatman Sampaikan Hal Ini

“Program ini bertujuan untuk meningkatkan perekonomian perempuan di Jawa Barat dengan diberikan pelatihan yang komprehensif,” ucapnya.

Pelatihan vokasional tersebut bertujuan untuk meningkatkan kapasitas perempuan dalam berbagai bidang baik secara individu, keluarga maupun masyarakat.

Baca Juga:  Heboh Kasus Penembakan di Majalengka