Wahyu Mijaya Pastikan Stok Beras di Cirebon Cukup hingga Akhir Tahun 2024

beras
Ilustrasi stok beras. (Foto: Pertanian.co.id).

JABARNEWS | CIREBON – Penjabat (Pj) Bupati Cirebon Wahyu Mijaya memastikan stok beras di daerahnya mencapai sebanyak 35 ribu ton.

Wahyu mengatakan bahwa stok beras tersebut bisa mencukupi kebutuhan masyarakat hingga akhir tahun 2024.

Baca Juga:  Kementerian PUPR Sebut Renovasi Stadion Si Jalak Harupat untuk Piala Dunia U-17 Telah Selesai

“Ketersediaan pangan khususnya Kabupaten Cirebon sudah aman. Dari sisi beras, yang tersedia di gudang milik Bulog saja tersedia 35 ribu ton,” kata Wahyu di Cirebon, Kamis (12/9/2024).

Baca Juga:  Heboh Narkoba Dikemas Mirip Kripik Pisang, Dijual Melalui Medsos, Disebar ke Wilayah Depok

Dia menjelaskan, beras yang tersimpan itu memiliki kualitas baik, serta bisa disalurkan ke pasar tradisional hingga ritel modern untuk dibeli oleh warga di Kabupaten Cirebon.

Baca Juga:  Kapolres Purwakarta Lepas Para Purna Bhakti Dengan Upacara Pedang Pora

Menurut dia, stok beras tersebut rata-rata tersimpan di lima gudang yang dikelola oleh Perum Bulog Cabang Cirebon, serta proses distribusi komoditas ini disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat di daerahnya.