Kota Bandung Tingkatkan Kewaspadaan Megathrust Selat Sunda

Ilustrasi Gempa
Ilustrasi gempa bumi. (Foto: Istimewa).

JABARNEWS | BANDUNG – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gempa bumi dan tsunami di wilayah megathrust Selat Sunda.

Hal ini juga merupakan respon atas informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengenai kesiapsiagaan di beberapa wilayah yang berisiko.

Baca Juga:  113 Mahasiswa Jadi Korban Kerusuhan Demo di DPRD Jabar

Kepala Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB Kota Bandung) Gun Gun Sumaryana mengatakan bahwa Pemkot Bandung tengah menyiapkan sejumlah langkah mitigasi untuk menghadapi kemungkinan bencana tersebut.

Baca Juga:  Kemenkumham Targetkan Setiap Desa di Jabar Miliki Merek Unggul yang Terlindungi Haki

Salah satu langkah penting yang sedang dalam proses adalah penerbitan surat edaran Wali Kota Bandung mengenai kesiapsiagaan terhadap megathrust dan sesar Lembang.

Baca Juga:  Tahun 2024, Pembangunan Bus Rapid Transit di Bandung Raya Dimulai

“Surat ini saat ini dalam tahap penandatanganan oleh Wali Kota,” kata Gun Gun dalam keterangan yang diterima, Jumat (4/10/2024).