Panen Raya Budidaya Digjaya di Bandung Jadi Mitigasi Krisis Pangan

Budidaya Digjaya
Panen raya Budidaya Digjaya di Banjaran, Kabupaten Bandung, Rabu (9/10/2024). (Foto: Rian/JabarNews).

JABARNEWS | BANDUNGPokja Agraria Gerakan Pilihan Sunda bekerja sama dengan PT. Thara Jaya Niaga dalam mengembangkan Budidaya Digjaya yang artinya unggul secara jangka panjang dalam persaingan.

Kali Ini Pokja Agraria Gerakan Pilihan Sunda melakukan panen panen padi Budidaya seluas kurang lebih 7 Ha dilahan seluas 13,5 Ha yang ditanami dua jenis varietas hasil Riset Balai Benih Sukamandi yaitu Varietas Digdaya (7 Ha) dan Varietas Ciherang Sub-1 (setara dengan Nutrient Zinc anti stunting seluas 3 Ha).

Baca Juga:  Ridwan Kamil Sebut 50-70 Persen Penghuni Lapas di Jabar Berasal dari Kasus Narkoba

“Kita mencoba bersumbangsih kepada negara untuk memecahkan masalah krusial dalam pertanian beras sebagai titik ungkil penting membangun ketahanan dan kedaulatan pangan,” kata Ketua Gerakan Pilihan Sunda Andri P. Kantaprawira di sela-sela kegiatan panen raya Budidaya Digjaya di Banjaran, Kabupaten Bandung, Rabu (9/10/2024).

Baca Juga:  Golkar Jadi Pelopor Kompetisi E-sport MLBB untuk Anak Muda Kabupaten Bandung

Dia menjelaskan bahwa titik ungkil yang ditawarkan adalah meningkatkan produktivitas pertanian baik dari hasil per hektar maupun meningkatkan Indeks Pertanaman menjadi bisa 4 kali dalam satu tahun.

Baca Juga:  Biden Jadi Kandidat Tertua yang Terpilih Sebagai Presiden AS

“Sehingga kalkulasi konservatif hasil Budidaya Digjaya adalah 35 Ton/Ha/Tahun, melebihi rata-rata nasional 11-12 Ton/Ha/Tahun ataupun maksimal hasil di Mekong Country 14-16 Ton/Ha/Tahun,” jelasnya.