Aldi Ramadhan ZB Terpilih Jadi Ketua KAMMI Purwakarta Priode 2024-2026

KAMMI Purwakarta
Pelantikan PD KAMMI Kabupaten Purwakarta. (Foto: Dok KAMMI Purwakarta).

JABARNEWS | PURWAKARTAAldi Ramadhan ZB terpilih sebagai Ketua Umum Pengurus Daerah Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia atau KAMMI Kabupaten Purwakarta periode 2024-2026 yang resmi di lantik pada Sabtu, 26 Oktober 2024 di Cafe Yokasawah, Desa Citalang, Kecamatan Purwakarta, Kabupaten Purwakarta.

Dalam pelantikan tersebut disaksikan Ketua Umum KAMMI Pusat, Ahmad Jundi Khalifatullah dan Ketua Umum Wilayah KAMMI Jabar Agung Munandar.

Baca Juga:  20 Tersangka Pengedar Narkoba Diamankan Polres Cimahi, Lihat Barang Buktinya!

Dalam pelantikan bertema Khidmat KAMMI Purwakarta Menjadi Pelopor Kebaikan Dan Kebangkitan Generasi Muda itu dihadiri juga jajaran pemerintah dan aparatur sipil Purwakarta dari PJ Bupati, kemudian Kabag Kesbangpol dan Kabid Pemuda pada Disporaparbud, KA KAMMI (Keluarga Alumni KAMMI) tak luput juga KAMMI Purwakarta mengundang seluruh jajaran OKP dan Cipayung Plus Purwakarta.

Baca Juga:  Hajat Demokrasi di MAN Purwakarta Gaungkan Budaya dan Kuliner Lokal

Ketua Umum PD KAMMI Kabupaten Purwakarta, Aldi Ramadhan ZB menyampaikan terima atas kepercayaan delegasi untuk memimpin KAMMI Kabupaten Purwakarta periode 2024-2026 dan berkomitmen untuk menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya.

Baca Juga:  Pemerintah Siapkan Bantuan Bagi Warga yang Rumahnya Rusak Akibat Gempa Sumedang, Segini Jumlahnya

“Saya ucapakan terimakasih kepada teman-teman yang mempercayakan saya menjadi ketua KAMMI Kabupaten Purwakarta periode 2024-2026 dan mengajak berkolaborasi serta berjalan bersama-sama dengan teman-teman untuk menjalankan amanah ini demi memajukan KAMMI Kabupaten Purwakarta,” ucap Aldi, pada Senin, 28 Oktober 2024.