JABARNEWS | SUMEDANG – Warga Kampung Marasa, RT 03 RW 08, Desa Cisalak, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Sumedang merasa resah dengan penemuan tiga ekor ular jenis King Kobra pada Selasa (12/11/2024).
Ketiga ekor ular berbisa itu membuat warga resah dan khawatir akan keselamatan mereka. Mengingat ular tersebut bukan pertama kali ditemukan di lingkungannya.
Berdasarkan keterangan Ketua RW setempat Erwin mengatakan bahwa penemuan pertama terjadi sekitar pukul 17.00 WIB. Saat itu anak-anak yang sedang bermain di dekat masjid menemukan seekor ular jenis king kobra berukuran kecil.
Warga berhasil menangkap ular tersebut, kemudian melepasnya ke area persawahan yang jauh dari pemukiman warga. “Awalnya anak-anak yang lihat dekat masjid. Untung ada warga yang bisa menangkap, dan langsung dilepas ke sawah,” kata Erwin.
Namun tidak lama setelah itu, anak-anak kembali berteriak karena menemukan lagi seekor ular lainnya. Sayangnya ular kedua berhasil kabur ke area perbukitan yang terletak tak jauh dari pemukiman, sehingga tidak dapat ditangkap.