Termasuk Dedi Mulyadi, Tidar Jabar Siap Menangkan Calon yang Diusung Partai Gerindra di Pilkada 2024

Tidar Jabar
Rapat Koordinasi Daerah Tidar Jawa Barat di Pasteur, Kota Bandung pada Rabu (20/11/2024). (Foto: Rian/JabarNews).

JABARNEWS | BANDUNG – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Tunas Indonesia Raya (Tidar) Jawa Barat terus melakukan koordinasi untuk memenangkan setiap pasangan calon (paslon) yang diusung Partai Gerindra pada gelaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024.

Ketua DPD Tidar Jabar Al Akbar Rahmadilah mengatakan bahwa saat ini pihaknya fokus untuk memenangkan paslon Dedi Mulyadi-Erwan di Pilgub Jabar 2024 dan Haru Suandharu-Ridwan Dhani di Pilwakot Bandung 2024.

Baca Juga:  Acep Thohir Sebut Nama Pemenang Pilbup Tasikmala 2024 Sudah Tercatat, Siapa Itu?

“Acara ini bertujuan untuk berkoordinasi dan juga merapatkan barisan untuk kita terus bergerak memangkan calon-calon dari Gerindra,” kata Akbar usai Rapat Koordinasi Daerah Tidar Jawa Barat di Pasteur, Kota Bandung pada Rabu (20/11/2024).

Baca Juga:  Soal Bandara Cikembar di Kabupaten Sukabumi, DPRD Jabar Bilang Begini

Dia menegaskan, Tidar Jabar sebagai organisasi sayap partai Gerindra akan bekerja keras untuk mendukung sekaligus memenangkan setiap paslon di Pilkada 2024.

Baca Juga:  Fahri Hamzah; Peluang Prabowo Menang Pilpres 2024

Sementara itu, Calon Wakil Wali Kota Bandung Ridwan Dhani menyampaikan bahwa Tidar mempunyai pasar tersendiri dalam mensosialisasikan setiap program yang diusung oleh para paslon.