JABARNEWS │ BANDUNG – Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Jawa Barat resmi melantik Duta Sekolah Bakti Masagi. Program ini bertujuan memperkuat pendidikan karakter berbasis kearifan lokal di lingkungan sekolah.
Sebanyak 400 pelajar dari 200 sekolah di 27 kabupaten/kota di Jawa Barat mengikuti acara pengukuhan Duta Sekolah Bakti Masagi 2024/2025.
Para pelajar ini diharapkan menjadi motor penggerak pelestarian budaya daerah sekaligus agen pencegahan terhadap tiga isu utama di dunia pendidikan: perundungan, kekerasan seksual, dan intoleransi.
Duta ini dipilih dari siswa-siswi SMA dan SMK yang dinilai memiliki potensi untuk menjadi teladan dalam mengamalkan Panca Niti Jabar Masagi, yaitu nilai-nilai luhur yang menjadi dasar program ini.