Aep Syaepuloh Kecewa Renovasi Stadion Singaperbangsa Karawang Lamban

Bupati Karawang
Bupati Karawang Aep Syaepuloh. (Foto: Detik.com).

JABARNEWS | KARAWANG – Bupati Karawang Aep Syaepuloh mengaku kecewa setelah mengetahui progres proyek pembangunan atau renovasi Stadion Singaperbangsa Kabupaten Karawang yang lamban.

Pelaksana proyek atau pihak kontraktor diminta segera menyelesaikan pekerjaan, sesuai dengan waktu yang telah dijanjikan.

Baca Juga:  Ridwan Kamil Beri Bantuan Korban Banjir Bandang di Lebak Banten Sebesar Rp500 Juta

“Progres pembangunannya baru 27 persen. Seharusnya sudah 35 persen,” kata Aep saat meninjau proyek renovasi Stadion Singaperbangsa, Karawang, Senin (25/11/2024).

Baca Juga:  Aep Syaepuloh Minta Pembangunan Rumah Layak Huni di Karawang Tidak Asal-asalan

Disarankan agar pekerjaan sesuai dengan waktu yang telah dijanjikan, pihak kontraktor perlu melakukan langkah-langkah seperti menambah alat berat dan memperbanyak pekerja agar bisa selesai tepat waktu.

Baca Juga:  Pemkab Karawang Tak Mampu Perbaiki Ratusan Sekolah yang Rusak

Sesuai dengan perjanjian, renovasi stadion Singaperbangsa harus sudah rampung pada tanggal 28 Desember 2024.