Kolam Renang Erry-Soekirman di Serdang Bedagai, Sarana Mencetak Atlet Renang Berprestasi Serta Sarana Rekreasi

Kolam renang Erry-Soekirman Serdang Bedagai sarana mencari bibit atlet renang yang handal dan sarana rekreasi. (Foto: Istimewa)

Camat Perbaungan, M Fahmi mengatakan, keberadaan kolam renang Erry-Soekirman sangat bermanfaat bagi masyarakat Perbaungan, baik sebagai sarana mencari bakat-bakat anak-anak yang terpendam juga tempat rekreasi.

“Keberadaan kolam renang Erry-Soekirman dapat mencetak atlet renang yag berprestasi yang mengharumkan nama Serdang Bedagai,” ucapnya.

Baca Juga:  Bank bjb Tawarkan SR018, Pilihan Berharga untuk Kemandirian Bangsa

Kata Fahmi, dengan dibukanya untuk umum, kolam renang Erry-Soekirman dapat digunakan untuk sarana latihan, pembinaan atlet renang yang berbakat hingga dapat menjadi atlet handal.

Baca Juga:  Mudahkan Konsumen, Gentong Geulis Buka Outlet Di Kecamatan Plered

Dengan adanya kolam renang tersebut selain pencarian atlet renang, juga bisa dimanfaatkan sebagai masyarakat untuk tempat rekreasi,” ungkap Fahmi.

Dia minta bagi masyarakat Perbaungan yang datang untuk latihan maupun rekreasi agar menjaga kolam renang tersebut dari kebersihan dan mengutama keselamatan anak-anak mereka yang berenang di kolam tersebut.

Baca Juga:  Darma Wijaya Tepati Janji, Inspektorat Serdang Bedagai Segera Panggil dr Salomo