LPS Apresiasi Komitmen bank bjb Tebar Manfaat kepada Masyarakat lewat Kegiatan CSR

Bank Bjb Raih Banking Award
Bank Bjb Raih Banking Award dari Lembaga Penjamin Simpanan 2022. (Foto: Istimewa).

“bank bjb ikut mendukung program pemerintah, dalam berbagai bidang seperti pendidikan, kesehatan, juga lingkungan hidup,” ujar Yuddy.

Menurutnya, CSR atau program tanggung jawab sosial perusahaan merupakan dukungan bank bjb untuk mendorong terciptanya pembangunan berkelanjutan (sustainable development). Selain itu, penerapan program CSR bank bjb merupakan salah satu bentuk implementasi dari konsep tata kelola perusahaan yang baik (Good Corporate Governance).

Baca Juga:  Penghargaan bank bjb: The Best Indonesia Finance for Bank-Public 2024

“Penyaluran CSR bank bjb merupakan bukti bahwa kami sangat peduli kepada masyarakat,” ucap Yuddy.

bank bjb pun terus mendorong peningkatan level inklusi dan literasi keuangan. Sebagai salah satu bentuk konkret dukungan terhadap literasi dan inklusi keuangan nasional, bank bjb secara aktif melakukan edukasi keuangan kepada kalangan generasi muda, di berbagai daerah, dengan mengenalkan berbagai produk keuangan bank bjb, manfaat produk dan layanan perbankan.

Baca Juga:  Top Up ShopeePay Pakai DIGI by bank bjb, Dapatkan Hadiah Jutaan Rupiah!

Kemudian, sebagai salah satu agen pembangunan yang memiliki kepedulian tinggi terhadap penetrasi inklusi dan literasi keuangan, bank bjb turut menyosialisasikan peran dan produk-produk keuangan perseroan yang didesain untuk memudahkan masyarakat merealisasikan rencana keuangan mereka.

Baca Juga:  Final Piala AFF U-16: Bisakah Pemain Jebolan bjb Soccer Festival 2017 Ini Beri Kado Juara Untuk Indonesia?