Kasus Covid-19 Meningkat, Pembelajaran 8 Kecamatan di Purwakarta Kembali Daring

Proses pembelajaran tatap muka terbatas di Kabupaten Purwakarta. (Foto: Gin/Jabarnews).

JABARNEWS | PURWAKARTA – Kasus terkonfirmasi Covid-19 kembali meningkat, Dinas Pendidikan Kabupaten Purwakarta, kembali menerapkan pembelajaran secara daring di delapan Kecamatan wilayah Kabupaten Purwakarta.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Purwakarta, H. Purwanto, mengatakan kegiatan belajar daring karena delapan kecamatan itu berstatus zona merah covid-19.

Baca Juga:  Ini Tiga Nama yang Diusulkan Jadi Pj Bupati Purwakarta

“Seluruh sekolah di Kecamatan Purwakarta, Kecamatan Babakancikao, Kecamatan Jatiluhur, Kecamatan Sukatani, Kecamatan Bungursari, Kecamatan Plered, Kecamatan Kiarapedes dan Kecamatan Pasawahan kembali belajar online 100 persen. Itu agar keselamatan anak-anak tetap terjaga,” ucap Purwanto, pada Senin (7/2/2022).

Baca Juga:  Ribut-ribut Jalan Rusak, di Purwakarta Tinggal 15 Persen Lagi

Ia menegaskan, semua pendidikan di wilayah tersebut kembali diberlakukan dengan sistem daring atau pembela­jaran jarak jauh (PJJ).

Sementara, untuk kecamatan berstatus zona oranye, zona Kuning dan zona hijau, kata dia, melakukan Pembelajaran Tatapan Muka (PTM) terbatas 50 persen.

Baca Juga:  Bikin Resah Hingga Serang 3 Siswa SMPN Bojong, Monyet Liar Dievakusi Petugas Damkar Purwakarta