6 Warga Positif, Varian Omicron di Kota Bandung Menyebar dalam Transmisi Lokal

Ilustrasi pasien Covid-19. (Foto: Dodi/JabarNews).

JABARNEWS | BANDUNG – Dinas Kesehatan Kota Bandung mengkonfirmasi sebanyak 6 warga Kota Bandung positif Covid-19 varian Omicron. 

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Kota Bandung Rosye Arosdiana mengungkapkan, 6 warga yang positif Omicron terkonfirmasi setelah menjalani Whole Genome Sequencing (WGS) yang dilakukan di Labkes Jabar. 

Baca Juga:  Pemkot Bandung Lantik 319 PPPK

“Ya hasil WGS ya ternyata terkonfirmasi ada omicron (warga Kota Bandung positif Omicron) di kita gitu (Omicron Kota Bandung),” ujar Rosye, Rabu, 19 Januari 2022, dikutip dari Ayobandung.

Baca Juga:  Ridwan Kamil Sebut Jawa Barat Butuh 20 Rumah Sakit Baru

Menurut Rosye, saat ini 4 dari 6 warga Kota Bandung positif Omicron sedang menjalani masa isolasi 14 hari di pusat karantina BPSDM Jabar. Selain itu, penyebaran varian Omicron di Kota Bandung ini termasuk dalam transmisi lokal. 

Baca Juga:  Ini 10 Titik Stilasi Bandung Lautan Api

“Nah itu teh kami masih Penyelidikan Epidemiolog ya, kan tau infonya baru tadi pagi jadi kita masih melacak ini kemungkinan dari mana gitu,” lanjutnya.