Executive Vice President Legal Aset Properti Dan Perizinan Terintegrasi PT PLN (Persero), Lindasari Hendayani yang turut hadir dalam acara tersebut menyampaikan bahwa di tahun 2023, PLN memiliki target sertifikasi sebanyak 6.519 persil sertifikat yang terdiri dari 5.836 Hak Guna Bangunan (HGB) Baru dan 683 HGB Perpanjangan. Sedangkan hingga semester I tahun ini, telah terbit sertifikat sebanyak 3.031 persil atau 46,49% di seluruh Indonesia.
“Untuk Wilayah Jawa, Madura dan Bali sendiri target 2023 sebanyak 2.265 persil sertifikat dan telah terbit sertifikatnya sebanyak 1.403 persil atau 61,94%, dengan rincian Kanwil BPN Banten (137 persil), BPN DKI Jakarta (13 persil), BPN Jawa Barat (512 persil), BPN Jawa Tengah (132 persil), BPN DI Yogyakarta (6 persil), BPN Jawa Timur (533 persil), dan BPN Bali (70 persil),” kata Lindasari.
Pada acara ini juga PLN menerima 301 persil sertifikat HGB yang terbit sejak 1-21 Agustus 2023, dengan rincian Kanwil BPN Banten (52 persil); termasuk 7 persil HGB Tanah Bedahan-Depok, BPN Jawa Barat (98 persil), BPN Jawa Tengah (11 persil), BPN DI Yogyakarta (6 persil), BPN Jawa Timur (132 persil) dan BPN Bali (4 persil).
“Prestasi ini tentu tidak terlepas dari kolaborasi bersama antara pengelola aset PLN bersama rekan-rekan BPN dalam melaksanakan sertifikasi dan penanganan kendalanya. Kolaborasi ini akan memungkinkan kita untuk mengoptimalkan pemanfaatan ruang dengan lebih baik dan mencapai tujuan bersama dalam membangun wilayah yang lebih baik,” lanjut Lindasari.
Sementara itu, General Manager PLN Unit Induk Pembangunan Jawa Bagian Tengah (PLN UIP JBT), Djarot Hutabri EBS memberikan apresiasinya kepada Kementerian ATR/BPN beserta seluruh Kantor Wilayah dan Kantor BPN Kabupaten Kota karena telah memberikan pendampingan, arahan serta dukungan yang luar biasa dalam pelaksanaan tata kelola pengamanan aset selama ini serta dalam hal sertifikasi, perizinan dan penanganan permasalahan tanah PLN.
Lebih lanjut, Djarot juga mengkhususkan ucapan terima kasihnya kepada Kantor Wilayah BPN Jawa Barat serta Jawa Tengah yang telah membantu selama proses penerbitan sejumlah sertifikat aset PLN di Jawa Barat dan Jawa Tengah.