Dijelaskannya, pelaku melakukan pembacokan itu saat ibunya tengah berada di ruang tengah, dan pelaku menggunakan sebilah golok kecil yang biasa di gunakan untuk memotong daging.
“Menggunakan golok, luka bacok di leher bagian belakang, diperkirakan karena golok kecil seperti golok daging mungkin beberapa kali golokan, hanya tajam sekali itu,” ucap Subagyo.
Pasca kejadian, lanjut dia, keluarga korban yang baru datang melihat ibunya tergeletak bersimbah darah histeris, tiga anak lainnya harus di amankan warga karena kondisi yang tidak memungkinkan.
Sementara, warga melaporkan peristiwa ini ke pihak desa dan pihak kepolisian, termasuk mengamankan pelaku yang pasca kejadian berada di lokasi kejadian.
“Saat ini korban sudah di bawa ke rumah sakit bayu asih untuk di identifikasi, sementara pelaku diamankan di Polsek Darangdan untuk di periksa lebih lanjut,” Beber Subagyo.