Anggota Geng Motor Ini Dihadiahi Timah Panas Karena Melawan Saat Ditangkap

Ilustrasi penangkapan seorang residivis spesialis pencuri kamar kost. (foto: ilustrasi)

JABARNEWS | BANDUNG – Polisi terpaksa melesatkan timah panas pada anggota geng yang melakukan tindak kejahatan saat akan ditangkap.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo menjelaskan, anggota geng motor itu ditangkap lantaran melakukan pencurian dengan pemberatan (Curat). Personel terpaksa melumpuhkan pelaku karena melakukan perlawan saat ditangkap.

Baca Juga:  Ini Kronologi Buka Bersama Geng Motor di Tasikmalaya yang Bikin Rusuh Warga

“Tersangka kami beri tindakan tegas terukur pada bagian kaki kanan karena membahayakan petugas,” katanya Selasa (7/6/2022).

Dia mengatakan, pihaknya akan menindak tegas anggota geng motor yang mengganggu ketertiban, dan tindak kriminal. Hal ini dilakukan guna menekan angka kejahatan di Kabupaten Bandung.

Baca Juga:  Keluarga Korban Kebrutalan Kelompok Motor Minta Pelaku Tanggung Biaya Rumah Sakit korban

“Apabila membahayakan petugas dan masyarakat, kami akan tembak ditempat. Buktinya ini, seorang anggota geng motor yang melakukan perbuatan melanggar hukum dan membahayakan petugas, kami lakukan tindakan tegas dan terukur,” ucapnya.

Baca Juga:  Ridwan Kamil, Janjikan Harga Minyak Goreng Kembali Stabil