“Begitu juga sekembalinya. Kita pastikan sehat dan aman. Kita sampaikan ke pengirim ternak, jangan mampir kemana-mana mau kirim ke kita. Jadi dari daerah asal langsung ke tempat tujuan untuk menghindari penularan dari lingkungan,” jelasnya.
Indri menyebutkan bahwa hal itu bertujuan untuk mengembangkan para peternak sehingga bisa menghasilkan hewan ternak yang berkualitas.
“Target peternak kita makin berkembang, menghasilkan bibit berkualitas, kemudian akhirnya pemenuhan kebutuhan pangan di Jawa Barat itu bisa dipenuhi dari Jabar,” tandasnya. (Red)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News