Lili berharap, kehadiran odong-odong kereta cepat ini bisa menarik wisatawan yang ingin berlibur ke Kabupaten Purwakarta.
“Tentu tujuannya untuk menarik wisatawan dalam maupun luar kota agar bisa berlibur di Kawasan Situ Buleud ini, dengan banyaknya wisatawan yang hadir pasti kan membangun perekonomian warga lainnya juga,” katanya.
Sementara itu, salah satu warga yang naik odong-odong kereta cepat, yakni Annisa Permata (30) mengaku senang dengan adanya odong-odong tersebut.
“Iya bisa keliling-keliling, liat sejumlah bangunan ikonik di Purwakarta seperti stasiun dan Museum Diorama. Cocok untuk menghabiskan waktu luang, apalagi kalau bawa anak-anak,” ucap Annisa.
Terlihat odong-odong kereta cepat tersebut terdiri dua rangkaian. Didominasi dengan warna putih, odong-odong tersebut membawa belasan penumpang dengan lagu anak-anak.