BPC HIPMI Gandeng Unjani Percepat Pemulihan Ekonomi Warga Kota Cimahi Pasca Covid-19

Ketua BPC HIPMI Kota Cimahi M. Firaldi Akbar Zulkarnaen dan Rektor Universitas Achmad Yani Prof. Hikmahanto Juwana SH. (Istimewa)

Sementara itu Rektor Universitas Achmad Yani Prof. Hikmahanto Juwana SH. Mengatakan HIPMI Kota Cimahi melakukan kontrak kerjasama dengan Unjani dengan harapan dapat bersinergi untuk mewujudkan lulusan Unjani yang memiliki jiwa enterpreneur.

“Saya berharap para pengusaha muda terus berkembang dan Unjani memiliki potensi besar yang didukung oleh dosen dan mahasiswa, mungkin kedepannya punya potensi melakukan kerjasama yang positif dan membangun, dan ada pendampingan dari HIPMI untuk membentuk lulusan yang memiliki jiwa enterpreneur,” katanya.

Baca Juga:  Jeli Farina Meriahkan HUT ke-79 RI Bersama Masyarakat di Kota Cimahi

Selain kerjasama dalam pemberdayaan ekonomi, Unjani juga membuka peluang beasiswa pendidikan bagi para pengusaha muda yang akan melanjutkan pendidikan di starata satu maupun magister.

Baca Juga:  Hore! Sekolah Politik Bagi Perempuan Akan Hadir di Bogor

“Kalo bisa para pengusaha atau karyawan untuk berkuliah di Unjani dan bisa memanfaatkan fasilitas komersial. Itu kolaborasi yang erat dan konkrit dan terbuka luas untuk beasiswa bahkan kalo perlu kita buat sistem misalnya ada lima mau kuliah magister kalo ada lima di rekom HIPMI satu orang gratis,” pungkasnya. (Red)

Baca Juga:  Resmi Dilantik, KPU Purwakarta Minta Anggota PPK Jaga Integritas