Breaking News! Pertunjukan Air Mancur Sri Baduga Purwakarta Batal, Ini Penyebabnya

Air mancur Taman Sri Baduga Purwakarta
Air mancur Taman Sri Baduga Purwakarta. (Foto: Dok. Pemkab Purwakarta).

JABARNEWS | PURWAKARTA – Pemerintah Kabupaten Purwakarta mengumumkan pertunjukan Air Mancur Sri Baduga batal digelar pada Sabtu, 22 Juli 2023 besok.

Batalnya pertunjukan Air Mancur Sri Baduga pada momen Hari Jadi Purwakarta tahun 2023 ini karena persoalan teknis.

Baca Juga:  Gemarikan KKP Santri Nurul Jadid Tembus Rekor Muri

Hal ini diungkap oleh akun Instagram resmi Diskominfo Kabupaten Purwakarta @diskominfopwk. Adapun masalah teknis yakni karena penurunan debit air di Air Mancur Sri Baduga.

Baca Juga:  Panglima TNI dan Pangdam I/BB Tinjau Latihan Serbuan Pendaratan Amfibi

“Sehubungan dengan faktor teknis debit air yang berkurang di musim kemarau, maka Pertunjukan Air Mancur Sri Baduga pada tanggal 22 Juli 2023 tidak jadi tayang,” tulisnya, Jumat 21 Juni 2023.

Baca Juga:  Sosok Wiranti Ratna Gumilar, Womenpreneur Muda Asal Purwakarta yang Miliki 1.000 Reseller

Tak hanya itu, termasuk kegiatan wisata kuliner sebagai pendukung dari pertunjukan air mancur Sri Baduga pun tidak digelar.