Caleg DPR RI Dapil Jabar IX Dibekuk Polisi, Diduga Jadi Dalang Kasus Pembunuhan

Pelaku begal pantat di Sukabumi menyerahkan diri-
Ilustrasi penangkapan pelaku pembunuhan. (foto: istimewa)

JABARNEWS │ BANDUNG – Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Jules A Abast mengungkapkan bahwa penyidik berhasil menemukan dalang di balik pembunuhan seorang wanita bernama Indriana Dewi Eka (25), yang mayatnya ditemukan terbungkus selimut di Kota Banjar.

Menurut Jules, Didot Alfiansyah dan Devara Putri Prananda merupakan dalang di balik pembunuhan tragis tersebut. Belakangan diketahui, Devara Putri Prananda merupakan calon legislatif (caleg) DPR RI dari daerah pemilihan (Dapil) Jabar IX.

Baca Juga:  Polda Jabar Siapkan Ratusan Pos Pengamanan Mudik, Ada Fasilitas Bengkel

“Ya, dari hasil pemeriksaan sejauh ini, beberapa hari tim penyidik mendapatkan informasi bahwa yang diduga sebagai dalang pembunuhan, yaitu Devara Putri, turut serta dalam pesta politik sebagai caleg,” ungkap Jules dalam konferensi pers di Mapolda Jabar, Jalan Soekarno Hatta, Kota Bandung pada Senin (4/3).

Baca Juga:  Kombes Jules Abraham; Kapolda Jabar Dalam Kondisi Sehat Walafiat

Berdasarkan informasi dari KPU, Devara Putri memperoleh suara dalam Pemilu Legislatif 2024 sebanyak 226, dengan nomor urut 4 dari Partai Garuda.

Baca Juga:  Wow.. Bogor Akan Bangun Pasar Induk Khusus Petani

Hasil pemeriksaan penyidik, tindakan pembunuhan terhadap Indriana Dewi Eka diduga dilakukan oleh Didot sebagai syarat dari Devara, yang merupakan mantan kekasih Didot.