“Ya kan enggak semua caleg PKS itu anak muda semua, yang incumbent tetap ada, yang senior juga tetap ada. Cuma kita ingin kasih afirmasi, selain afirmasi masalah gender yang perempuan yang 30%, di PKS juga ada afirmasi untuk milenial,” ucap Haru.
Di tempat yang sama, Latu Har Hari, Calon Anggota Dewan muda asal Kota Bekasi pun mengajak bagi anak muda untuk berpolitik. Mengingat peran anak muda diperlukan untuk inovasi perpolitikan kedepannya.
“Kita membuka peluang seluas-luasnya untuk anak muda yang mau membuktikan. nggak cuma dia bisa ngomong, nggak cuma dia bisa memberikan aspirasi, tapi kalau lu, gua kasih kesempatan, lu mampu nggak,” ungkap Latu. (Red)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News