Dalam Kongres SEASC 2022, Ridwan Kamil: Kurangi Kompetisi Perbanyak Kolaborasi

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. (Foto: Biro Adpim Jabar).

JABARNEWS | BANDUNG – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan bahwa pentingnya kolaborasi dalam untuk menghasilkan energi positif.

Hal tersebut dikatakan Ridwan Kamil saat memberikan keynote speech dalam The 16th South East Asian Survey Congress (SEASC) 2022 di Kota Bandung, Selasa (2/8/2022).

Baca Juga:  Disdik Jabar Dorong Sekolah Laksanakan Praktik Terkait Antikorupsi

“Saya pikir kita harus perbanyak kolaborasi dan mengurangi kompetisi dan itu adalah moto saya,” kata Ridwan Kamil.

“Dengan itu, kita akan menghasilkan lebih banyak energi positif dan kita bisa melihat satu sama lain sebagai organisasi yang mempunyai potensi juga sebagai rekan,” tambahnya.

Baca Juga:  Bawaslu Jabar Tegaskan ASN Harus Netral saat Pelaksanaan Pemilu 2024

Kegiatan bertema The Role of Geospatial Information and Industry for Improving Regional Connectivity Towards ASEAN Sustainable Development Goals tersebut mengupas berbagai isu di Asia Tenggara terkait informasi geospasial.

Baca Juga:  Meski Kasus Stunting Turun, Pemerintah Kota Bandung Tetap Gelisah