Diancam karena Foto Kawasan Kumuh vs Mewah di Bandung, Ini Kata Novan Putra

JABARNEWS | BANDUNG – Novan Putra (28) sempat viral lantaran unggahan fotonya di akun pribadi media sosialnya Twitter memperlihatkan kawasan kumuh vs mewah di Kota Bandung, Jawa Barat.

Novan Putra mengaku dapat ancaman dan kecaman usai mengunggahan foto kawasan kumuh vs mewah di Kota Bandung. Namun, dia menanggapinya dengan santai. 

Baca Juga: Ancam Mogok Nasional dan Daerah, Ini Tuntutan Buruh Soal Penetapan Upah Minimum 2022

Baca Juga:  Tiga Jemaah Haji Asal Cianjur Meninggal Dunia di Tanah Suci, Ini Penyebabnya

Baca Juga: Sudah 40 Tahun Menikah, Udin dan Yati Akhirnya Disahkan Negara Sebagai Pasutri

“Sampai sekarang Alhamdulillah aman. Padahal, setiap hari berjualan di pinggir jalan. Saya tidak anggap serius dan tidak ambil pusing,” katanya, Rabu 17 November 2021.

Disinggung terkait awal mula foto kawasan kumuh vs mewah di Kota Bandung yang viral itu, Novan pun menjelaskan bahwa saat itu dia sempat memotret gedung megah tersebut dari Dago Citra Green dan terkesan megah dan keren.

Baca Juga:  Organisasi Angkutan Darat Minta Dishub Purwakarta Lakukan Ini

Baca Juga: Keren! Tas Eangelia Karya Anak Difabel Akan Jadi Suvenir di Ajang Miss World 2021

Baca Juga: Geger Penemuan Mayat Bayi Laki-Laki dalam Karung Goni di Asahan Sumatra Utara

Baca Juga:  Buntut Kericuhan, Polda Jawa Barat Tetapkan Ketua Umum GMBI Jadi Tersangka

“Setelah itu, saya coba mendapatkan dua sudut pandang lain dari sisi foto dan akhirnya saya memotret dari jarak kurang lebih 50 meter. Dan ternyata gambar itu menceritakan sesuatu,” ujarnya.

Dia mengaku ancaman yang dialaminya ini pertama kali dan menanggapi dengan santai. Sehari-hari, Novan mengaku berjualan Singkong Keju di wilayah Cijerah. (Yan)***