Dibalik Video Viral Bupati Indramayu Marah Besar ke Warganya, Bawa  Nama Mantan Kapolri Da’i Bachtiar

Nina Agustina
Bupati Indramayu Nina Agustina. (Foto: Istimewa).

Setelah video ini viral, Nina memberikan penjelasan atas insiden tersebut. Ia mengungkapkan bahwa rombongannya terpaksa berhenti karena melihat adanya sejumlah motor berjajar di jalan, serta beberapa warga yang mengenakan kaus putih dan mengacungkan dua jari.

Nina menyebutkan bahwa ia mengemukakan identitas ayahnya untuk menegaskan posisinya, serta menghindari potensi gangguan terhadap ketertiban.

Baca Juga:  Tak Butuh Waktu Lama, Polres Purwakarta Berhasil Ringkus Pelaku Penusukan

“Saya menyatakan bahwa saya anaknya Da’i Bachtiar. Selain itu, saya masih Bupati Indramayu. Saya tidak ingin ada gangguan yang mengarah pada provokasi di tengah masyarakat,” ujar Nina.

Dia pun menduga bahwa aksi ini tidak lepas dari peran Lucky Hakim, yang menurutnya mungkin memiliki andil dalam situasi tersebut.

Baca Juga:  Akibat Ulah Anak Buahnya, Komandan Denhanud Minta Maaf, Begini Kronologinya

Lebih lanjut, Nina meminta Lucky Hakim untuk bertemu secara langsung apabila ada masalah yang perlu diselesaikan.

“Kalau Anda punya masalah pribadi, mari kita selesaikan secara langsung. Jangan merusak kedamaian Indramayu atau memprovokasi masyarakat. Tidak perlu menjatuhkan saya, karena kehadiran Anda di Indramayu pun merupakan bagian dari kerja sama yang kita sepakati,” tegas Nina. (red)

Baca Juga:  Ini Kronologi Delapan Kobong Santri di Ponpes Sabiilusalam Tasikmalaya Hangus Terbakar

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News