Dua SMK di Kabupaten Bandung Terlibat Tawuran, Pemicunya Postingan di Medsos

Ilustrasi aksi tawuran remaja di Depok
Ilustrasi aksi tawuran antara pelajar. (foto: ilustrasi)

JABARNEWS | BANDUNG – Berawal dari ejekan di media sosial, dua sekolah menengah kejuruan (SMK) di Kabupaten Bandung terlibat tawuran pada Selasa (2/8/2022).

Hal ini dibenarkan oleh Baleendah Kompol Sungkowo. Dia menyebutkan siswa yang terlibat tawuran itu berasal dari SMK Pasundan Banjaran dan SMKN 3 Baleendah.

Baca Juga:  Karya Pemuda Purwakarta Berjajar di Grey Annual Award Exhibition

Disebutkan, pemicunya yakni postingan salah seorang siswa yang diduga bersekolah di SMKN 3 Baleendah.

“Ada postingan sosial media semacam ejekan. Dari postingan sosial media tersebut, membuat siswa SMK Pasundan Banjaran tergerak,” katanya, Rabu (3/8/2022).

Baca Juga:  Remaja Tanggung Tergelatak Bersimbah Darah, Polisi: Korban Tawuran

Puluhan siswa SMK Pasundan kemudian melakukan pencarian terhadap orang yang melakukan postingan di sosial media bernada ejekan tersebut yang diduga berasal dari SMKN 3 Baleendah.

Baca Juga:  Diduga Disambar Petir, Tangki BBM Pertamina Balongan Indramayu Terbakar