Duh! Enam Wisatawan Digulung Ombak di Pantai Cipatujah Tasikmalaya

Ilustrasi terseret ombak. (Foto: Pixabay/Suetot)

JABARNEWS | BANDUNG – Enam orang pengunjung digulung gelombang ombak di Pantai Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya. Meski begitu, mereka berhasil diselamatkan.

Insiden yang terjadi pada Senin (1/1/2023) itu, menimpa enam orang wisatawan asal Sirnasari, Kecamatan Indihiang, Kabupaten Tasikmalaya.

Baca Juga:  Ngeri! Melawan saat Ditangkap, Pencuri HP di Tasikmalaya Nyaris Adu Jotos dengan Polisi

Kapolsek Cipatujah Iptu Tono Suherman mengatakan bahwa enam orang mengalami kecelakan laut, mereka sempat terbawa arus saat berenang di Pantai Pasanggrahan Cipatujah.

Baca Juga:  Ramalan Cuaca Kota Bandung, Minggu 10 April 2022

“Beruntung enam orang ini berhasil selamat setelah petugas Pos Pam Pantai Cipatujah melakukan upaya pertolongan,” kata Tono dikutip JabarNews.com dari harapanrakyat.com, Rabu (3/1/2024).

Baca Juga:  Perjuangan Pelajar di Cipiit Sukabumi Menantang Maut Demi Bisa Sekolah

“Meskipun sempat alami sesak nafas karena sempat tenggelam sebelum petugas menolongnya,” tambahnya.