Duh, Oknum Polisi di Garut Tidak Masuk Kerja 200 Hari dan Terbukti Maling Motor 4 Kali

Ilustrasi oknum polisi. (foto: ilustrasi)

“Pertama adalah penyalahgunaan narkotika, kemudian yang kedua adalah disersi selama 256 hari,” ucap Wirdhanto.

Pelanggaran tersebut diperparah dengan perbuatan melawan hukum yang dilakukan oleh Dian. Wirdhanto mengatakan, Dian juga terbukti 4 kali melakukan aksi pencurian kendaraan bermotor.

Baca Juga:  Herman Suherman Sebut Kunjungan Wisatawan ke Cianjur Meningkat Jelang Ramadhan, Capai 1.000 Orang per Hari

“Sudah dinyatakan inkrah dan ditahan,” katanya.

Proses pemecatan yang dilakukan oleh Polres Garut diketahui tidak dihadiri langsung oleh Dian. Proses pemecatan ditandai dengan pencoretan foto Dian berseragam Polri.

Baca Juga:  Seorang Pria di Mandailing Natal Hilang di Hutan, Pencarian Terus Dilakukan

Wirdhanto mengatakan, pemecatan yang dilakukan oleh pihaknya ini merupakan bentuk komitmen dari institusi Polri untuk menjadi lebih baik.

“Bagian dari reward and punishment pimpinan Polri terkait oknum. Kami tidak akan segan melakukan tindakan kepada personel yang melakukan pelanggaran,” ungkapnya.

Baca Juga:  Bikin Mual! Air Berubah Warna dan Bau, Ternyata Ada Mayat dalam Sumur di Cisurupan Garut