Duh! Selama Libur Lebaran, Tiga Wisatawan Tewas Tenggelam di Pantai Selatan Sukabumi

Tenggelam
Ilustrasi tenggelam. (Foto: Dok. JabarNews).

JABARNEWS | SUKABUMI – Selama musim libur lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah, sebanyak tiga wisatawan yang berwisata ke Pantai Selatan wilayah Sukabumi meninggal dunia akibat tenggelam saat berenang.

Dari informasi dari Satuan Polairud Polres Sukabumi, mencatat tiga wisatawan tersebut yakni Gibran (7) warga Kampung Nyalindung, Kecamatan Cicurug, yang tenggelam di Pantai Rawakalong, Kecamatan Palabuhanratu pada Rabu (4/5/2022) jasadnya ditemukan pada Kamis (5/5/2022).

Baca Juga:  Polisi Tangkap Pelaku Human Trafficking, Korbannya 13 Perempuan Asal Sukabumi

Kemudian, Moh Fajar Risky wisatawan asal Kampung Pancoran, RT 02/06, Kota Depok, Jabar. Korban tenggelam di Pantai Cibuaya, Desa Pangumbahan, pada Sabtu (7/5/2022).

Baca Juga:  Dampak Gempa di Sukabumi, Longsor hingga Rumah Warga di Cianjur Dilaporkan Rusak

Terakhir, Yoga Pamungkas wisatawan asal Kampung Cibadakpondok, RT 002, RW 001, Kelurahan Kayumanis, Kecamatan Tanahsareal, Kota Bogor yang tenggelam di Pantai Kebon Kalapa Karanghawu pada Kamis (5/5/2022) dan jasadnya baru ditemukan pada Minggu (8/5/2022).

“Seluruh jasad korban sudah diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan. Selain yang meninggal tim SAR gabungan pun berhasil menyelamatkan nyawa wisatawan yang tenggelam di beberapa titik objek wisata pantai selatan ini,” kata Kasatpolairud Polres Sukabumi AKP Tenda Sukendar di Sukabumi, Minggu (8/5/2022).

Baca Juga:  RSUD Kelas B Ciereng Subang Ditutup Gegara Covid-19