JABARNEWS I SERDANG BEDAGAI – Dalam mendukung peningkatan perekonomian masyarakat, Pemkab Serdang Bedagai anggarkan dana sebesar Rp 2 miliar untuk membangun prasarana jalan di Desa Pertapaan, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Serdang Bedagai.
Bupati Serdang Bedagai, Darma Wijaya saat melaksanakan safari Ramadan di masjid Al-Iman di Desa Pertapaan mengatakan, pembangunan prasarana jalan bentuk kepedulian Pemkab Serdang Bedagai dalam mendukung peningkatan perekonomian masyarakat.
“Pembangunan jalan sepanjang 1 kilometer di Desa Pertapaan sedang dalam tahap proses tender tahun ini,” katanya, Minggu (10/4/2022).
Menurutnya, seluruh jalan yang dibangun Pemkab Serdang Bedagai kiranya dapat dijaga dan pelihara masyarakat dengan baik, sebab jalan yang dibangun untuk mendukung perekonomian masyarakat.
“Mari kita sama menjaga jalan yang dibangun, karena apabila jalan tersebut rusak, maka perekonomian masyarakat akan terganggu,” ungkap dia.