Empat Kendaraan Terlibat Kecelakaan di Purwakarta, Tiga Orang Terluka

Kecelakaan di Purwakarta
Proses evakuasi kecelakaan di Jalan raya Sadang-Subang, Desa Campakasari, Kecamatan Campaka, Kabupaten Purwakarta. (Foto: Dok. Polres Purwakarta).

“Setibanya di lokasi kejadian telah menyerempet sepeda motor Yamaha Mio bernomor polisi T-6543-AW yang dikemudian MY (17) warga Kelurahan Cisereuh, Kecamatan Purwakarta dan menyerapet Kendaraan Sepeda Motor Honda Vario bernomor Polisi T-4636-LH dikemudikan (LH) warga Desa Campakasari, Kecamatan Campaka, Kabupaten Purwakarta yang berada didepannya,” Ucap Dadang.

Baca Juga:  Resmi! Ini Pemegang Hak Siar Piala Eropa 2020 di Indonesia

Setelah itu, sambung dia, kemudian menabrak kendaraan Mitsubishi Truck bernomor polisi F-8390-QL tetap melaju, lalu menabrak bagian belakang Kendaraan Mitsubishi Truck Fuso bernomor polisi D-8169-WY yang dikemudikan RP (35) Kecamatan Darmaraja, Kabupaten Sumedang.

Baca Juga:  Terjaring Razia, PSK di Cianjur Dikirim Panti Rehabilitasi

“Akibat dari kecelakaan lalu lintas tersebut 3 orang mengalami luka- luka kemudian dibawa ke Rumah Sakit Ramahadi Purwakarta dan kendaraan yang terlibat kecelakaan mengalami kerusakan. Untuk penyebab kecelakaan ini masih dalam penyelidikan unit Gakkum Satlantas Polres Purwakarta,” ucap Dadang. (Gin)

Baca Juga:  Cek Kesiapan Pemilu, Bawaslu Purwakarta Lakukan Apel Siaga Pengawasan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News