“Dalam sebulan sedikitnya tiga kali razia atau penggeledahan seperti ini digelar ke setiap blok hunian WBP, tapi kali ini kita lakukan ke seluruh kamar WBP di Lapas Purwakarta,” ucap pria yang akrab disapa Yusep itu.
Dalam razia kali ini, kata Yusep, petugas Lapas Purwakarta menemukan 6 handphone yang kini telah diamankan.
Selain itu, sambung dia, petugas juga mengamankan kabel listrik, charger handphone, sendok besi, 2 terminal listrik, kepala charger, pisau cutter, sikat gigi dan earphone.
“Hasilnya setelah dilakukan penggeledahan ini tidak ditemukan Narkoba, akan tetapi masih ditemukan barang terlarang yang berpotensi menimbulkan gangguan ketertiban dan keamanan,” Ungkapnya.
Yusep menegaskan tidak akan menoleransi jika ada warga binaan maupun petugas Lapas Purwakarta yang terlibat dalam hal itu.